Cara download film di HP menjadi salah satu topik yang banyak sekali orang cari, khususnya para pecinta film. HP menjadi perangkat mobile yang mampu memudahkan pengguna melakukan berbagai hal. Kemudahan tersebut dapat terlihat ketika HP membantu setiap pengguna menyelesaikan pekerjaannya.
Selain itu, dengan menggunakan HP pengguna juga bisa mengakses semua hal yang mereka mau. Hal ini karena perkembangan teknologi yang semakin meningkat, menyebabkan perangkat ponsel semakin canggih. Salah satu fungsi yang kali ini ingin kita bahas bersama adalah HP sebagai media untuk menonton film.
Cukup dengan download film melalui beberapa platform penyedia layanan downloader, maka film bisa kamu saksikan dengn cukup mudah. Terlebih menonton film merupakan salah satu kegiatan atau bentuk hiburan menyenangkan yang banyak orang sukai. Tersedia berbagai genre atau kategori film yang mana dapat memberikan sensasi keseruan tersendiri ketika menontonnya.
Seperti misalnya adalah film action, film romantis, dan juga film tentang persahabatan. Semua genre tersebut memiliki ciri khas masing-masing yang membuat penonton terbawa akan suasana dalam film. Nah, pada kesempatan kali ini SenjaNesia akan memberikan ulasan menarik seputar cara mendownload film dengan mudah melalui HP.
Cara Download Film di HP Android dan iOS
Terdapat beragam cara yang bisa kamu terapkan untuk dapat download film secar gratis dan cukup simpel. Beberapa cara yang tersedia, umumnya memiliki kelebihan serta kekurangan masing-masing. Untuk dapat lebih nyaman dalam proses download, kamu perlu menyesuaikan dengan perangkat milikmu.
Salah satu keuntungan melakukan proses download melalui HP adalah bisa menikmati film tersebut kapan pun dan dimana pun berada. Seiring kemudahan akses yang dapat dinikmati pengguna, tak heran jika banyak orang kemudian beralih ingin download film melalui HP.
Baca Juga: Cara Download Lagu di Telegram
Melihat semakin banyaknya pengguna yang berminat download melalui HP, izinkan SenjaNesia memberikan beberapa kumpulan cara download termudah. Berikut ini beberapa cara download film di HP yang paling mudah dan cukup simpel.
Donwload Film Melalui Aplikasi Netflix
Mungkin sebagian orang sudah tidak asing lagi dengan media downloader film Indo XXI. Dahulu situs tersebut memang banyak orang gunakan untuk download film secara gratis. Namun sekarang, Indo XXI sudah terblokir pemerintah dan tak dapat digunakan lagi.
Meskipun demikian, kamu tak perlu khawatir karena terdapat media downloader lainnya yang juga mudah dan cukup simpel. Netflix menjadi alternatif terbaik pecinta film yang ingin menonton atau bahkan download film ke storage internal perangkat mereka.
Sebelum download film dari aplikasi Netflix, kamu tentunya harus berlangganan terlebih dahulu dengan membayar 50 ribu rupiah. Harga tersebut merupakan pilihan termurah untuk berlangganan dalam jangka waktu satu bulan. Berikut ini langkah mudah untuk download film melalui aplikasi Netflix
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah download aplikasi Netflix terlebih dahulu melalui Play Store ataupun App Store.
- Jika aplikasi sudah terdownload, maka langsung bukalah aplikasi tersebut dan login menggunakan akun Google. Setelah login, mungkin kamu bisa sekalian untuk mengaktifkan langganan Netflix.
- Kemudian kamu cukup mencari judul film yang diinginkan melalui kolom pencarian aplikasi. Nantinya akan muncul film yang sesuai keinginanmu tersebut.
- Pada bagian deskripsi film, akan muncul tampilan menu download yang berfungsi untuk mengunduh film ke perangkat internal ponsel.
- Apabila tombol ikon download sudah berubah menjadi berwarna biru, maka artinya proses pengunduhan film tersebut sudah berhasil.
- Kamu bisa melakukan pengecekan terhadap hasil download melalui bagian “Download” yang terdapat pada bagian bawah layar.
Perlu kamu ketahui bahwa film yang sudah berhasil terdownload, maka tidak perlu menggunakan jaringan internet lagi ketika menontonnya. Dengan demikian, paket data internet menjadi lebih hemat karena tak perlu streaming lagi.
Download Film Melalui Aplikasi VIU
Selain menggunakan Netflix, ternyata tersedia juga aplikasi lain yang menyediakan layanan download film termudah. Aplikasi yang berikutnya ini mungkin juga sudah tidak asing lagi bagi para pecinta film Indonesia. Dengan aplikasi VIU, kamu bisa melakukan download film berbagai genre secara lengkap.
Baca Juga: Cara Download Lagu di Soundcloud
Bahkan aplikasi yang satu ini mungkin cocok untuk kalian pecinta drama korea, karena drakor bisa didownload juga dengan VIU. Kamu bisa menikmati beragam layanan film yang tersedia baik secara online maupun offline. Untuk download film melalui VIU, pengguna terlebih dahulu wajib untuk berlangganan dengan harga 18 ribu rupiah.
Setelah berlangganan, maka kamu akan bebas menikmati beragam layanan film yang tersedia pada aplikasi VIU. Untuk lebih memudahkanmu dalam melakukan proses download, berikut ini SenjaNesia berikan langkah termudah unduh film pakai VIU.
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah download aplikasi VIU terlebih dahulu melalui Play Store ataupun App Store. Tak perlu khawatir, karena aplikasi ini bisa kamu dapatkan secara gratis.
- Setelah berhasil, maka bukalah aplikasi tersebut dan segera melakukan registrasi ke versi premium. Biasanya untuk melakukan proses pembayaran langganan ini bisa melalui GoPay.
- Jika sudah, nantinya kamu akan mendapat suguhan tampilan film yang beraneka macam genre. Cukup menuliskan judul film pada kolom pencarian, maka muncul sesuai apa yang kamu mau.
- Pada film tersebut, nantinya akan tersedia tombol download untuk dapat menyimpannya ke internal memori perangkat.
- Dengan menekan tombol download tersebut, nantinya akan berubah menjadi tulisan “sedang mengunduh”. Kamu perlu menunggu beberapa saat hingga proses pengunduhan selesai dengan sempurna.
- Untuk melihat atau melakukan pengecekan dari hasil download, maka pilihlah menu utama dan tekan ikon download. Akan muncul hasil download film yang sudah kamu lakukan sebelumnya.
Download film menggunakan aplikasi VIU mungkin bisa menjadi alternatif terbaik. Kamu dapat memilih menonton secara streaming ataupun menyimpannya ke internal memori perangkat. Dengan menyimpan film secara offline, tentunya akan lebih menghemat pemakaian paket data internet milikmu.
Download Film Menggunakan Aplikasi Telegram
Seperti yang kita tahu bahwa Telegram merupakan salah satu aplikasi chatting terbaik selain Whatsapp. Telegram semakin populer berkat adanya beragam fitur menarik yang bisa dirasakan oleh para pengguna. Selain sebagai alat komunikasi, ternyata Telegram memiliki fungsi lain yang menjadikannya semakin menarik.
Fungsi lain yang bisa kamu rasakan adalah sebagai media downloader film. Telegram menyediakan layanan untuk pengguna yang ingin menonton dan download film secara gratis. Ketersediaan film pada Telegram juga sangat lengkap dengan berbagai genre.
Baca Juga: Cara Download Foto Dari Google
Tak heran, jika aplikasi ini menjadi favorit sebagian orang yang ingin mendapatkan film secara gratis. Kualitas tampilan film nya pun terbilang cukup bagus dan tak kalah dari media downloader lainnya. Sebelum mulai mencobanya, mungkin kamu sebaiknya memperhatikan beberapa langkan download film pakai Telegram berikut ini.
- Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah memastikan aplikasi Telegram sudah terinstall pada perangkat HP. Jika belum memilikinya, kamu bisa download terlebih dahulu aplikasi menarik ini melalui Play Store ataupun App Store.
- Setelah aplikasi berhasil terpasang, segeralah melakukan registrasi akun dengan memasukkan nomor HP yang masih aktif. Nantinya kamu akan mendapatkan kode verifikasi yang dikirimkan langsung melalui nomor HP terdaftar.
- Nah jika sudah berhasil teregistrasi, maka langsung saja mencari channel Bioskop Telegram. Channel ini nantinya terdiri dari banyak anggota yang saling berbagi film gratis terlengkap dan pastinya mudah untuk kamu download.
- Saat pertama kali bergabung dengan channel, nantinya akan muncul beberapa panduan terkait syarat atau rules memasuki channel. Syarat tersebut harus kamu taati untuk menjaga kondusifitas channel sesuai dengan konteks yang dibicarakan.
- Untuk mencari judul film sesuai keinginan, kamu tinggal memilih ikon titik tiga pada bagian kanan atas channel. Nantinya akan muncul menu baru dan langsung pilihlah opsi search.
- Tuliskan kata kunci berupa judul film sesuai keinginan, seperti misalnya “Train to Busan”, maka film tersebut secara otomatis akan muncul.
- Tersedia beragam link terkait yang sesuai dengan pencarian film. Pilihlah link yang sekiranya meyakinkan untuk kamu download dan memiliki kualitas gambar cukup bagus.
- Setelah berhasil memilih salah satu link yang tersedia, kamu bisa langsung klik tombol anak panah mengarah ke bawah. Tombol tersebut artinya adalah untuk dapat segera melakukan proses download film.
- Tunggu beberapa saat hingga proses download benar-benar selesai. Lakukan penyimpanan hasil download tersebut ke folder yang mudah untuk kamu jangkau.
Jika boleh SenjaNesia memberi saran, sebaiknya download film melalui Telegram dilakukan ketika terhubung dengan WiFi. Hal ini untuk lebih mempercepat proses download karena jaringan internet stabil dan cepat. Dengan menggunakan WiFi, kamu juga akan lebih hemat dari sisi pemakaian paket data internet kartu perdana.
Nonton Film Menggunakan Perangkat Laptop
Sejatinya, menonton film merupakan hal seru untuk mengisi waktu luang ataupun sekedar sarana hiburan semata. Sebagian orang menjadikan film sebagai media relaksasi diri ketika merasakan kebosanan atau kepenatan akibat rutinitas yang cukup padat.
Baca Juga: Cara Download Minecraft di HP
Terlebih sekarang ini menonton film tak perlu repot harus datang langsung ke bioskop. Kamu cukup menyediakan TV atau perangkat lain yang setidaknya mampu support untuk menayangkan film. Perangkat yang umum digunakan untuk menonton film kalangan milenial adalah melalui HP dan laptop.
Dengan perangkat laptop inilah, kamu bisa menonton film melalui tayangan streaming maupun hasil file download. Streaming film menggunakan laptop juga rasanya lebih asyik karena memiliki tampilan layar cukup luas dari pada HP. Sehingga pandangan mata menjadi lebih lebar dan leluasa menyaksikan setiap adegan yang ada.
Selain itu, laptop juga bisa kamu bawa kemanapun sehingga akan terasa sangat fleksibel. Nonton film dapat kamu lakukan ketika berada di rumah, tempat tongkrongan, dan lain sebagainya. Dengan menggunakan laptop, terasa akan lebih seru jika nonton filmnya bareng sama teman atau kerabat terdekat.
Bahkan untuk lebih menambah keseruan, kamu dapat menyambungkan laptop dengan speaker yang ada. Speaker ini berguna untuk memberikan audio yang memukau seperti layaknya sedang berada di suatu gedung bioskop.
Download Film di Laptop Melalui Youtube
Saat ini kamu akan dapat dengan mudah melakukan proses download film melalui beberapa platform yang tersedia. Ketersediaan platform atau media yang memberikan layanan download ini tidak semuanya bersifat resmi. Banyak dari situs tertentu yang menyediakan layanan download film secara ilegal.
Dengan download film ilegal, secara tidak langsung kamu sudah merugikan dari si pembuat film. Film resmi tentunya memiliki lisensi atau royalti yang mana merupakan bagian dari apresiasi terhadap suatu karya tersebut. Oleh karenanya, mungkin lebih baik kamu untuk download film atau berlangganan secara legal.
Baca Juga: Cara Download Video Instagram Tanpa Aplikasi
Nah, jika kamu tetap ingin menyimpan film secara gratis dan legal mungkin perlu coba menggunakan platfrom Youtube. Tersedia beragam film populer yang memang asli rilisan dari pihak studio film pembuatnya. Apabila kamu tertarik, maka bisa mengikuti beberapa langkah mengunduh film mudah melalui Youtube berikut ini.
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah membuka aplikasi Youtube pada perangkat laptop milikmu. Atau jika ingin cara yang berbeda, bisa buka situs Youtube melalui link berikut www.youtube.com melalui browser Google Chrome, Opera, atau lain sebagainya.
- Kemudian jika sudah terbuka, maka tuliskan kata kunci berupa judul film sesuai keinginan melalui kolom pencarian yang tersedia. Kalau ingin versi penuhnya, kamu bisa menambahkan keyword “full movie” setelah menuliskan judul film.
- Nantinya kamu akan dibawa untuk mengunjungi ke film tujuan. Setelah berhasil menemukannya dan sesuai dengan keinginanmu, maka tambahkanlah huruf “pp” pada link URL film.
- Setelah menambahkan huruf ataukode tersebut, nantinya kamu akan menuju ke situs lain yaitu Y2mate Youtube Downloader. Melalui situs ini, nantinya kamu bisa memilih format serta resolusi dari hasil video yang terdownload.
- Apabila sudah selesai memilih format serta resolusi tersebut, maka langsung saja untuk menekan tombol download yang tersedia. Hal ini untuk mempercepat dan menyegerakan berlangsungnya proses download film.
- Tunggu beberapa saat hingga proses pengunduhan video film tersebut berhasil dengan sempurna. Nantinya jika sudah berhasil terdownload, kamu bisa menonton film tersebut dengan nyaman tanpa perlu khawatir boros kuota data internet.
Perlu kamu ketahui bahwa Youtube menyediakan beragam jenis film Indonesia secara legal.S Film yang tersedia juga memiliki durasi panjang bahkan full movie. Tak heran, jika banyak orang yang kemudian memanfaatkan Youtube sebagai media untuk mengunduh film gratis terbaik.
Pentingnya Download Film di Perangkat Laptop Maupun HP
Mungkin setelah mengetahui beberapa cara download di atas, kamu juga harus memahami alasan menggunakan perangkat laptop & HP. Sebab beberapa manfaat atau kelebihan bisa kamu dapatkan dengan download film. Kelebihan yang kamu dapatkan itu sudah SenjaNesia rangkum dalam ulasan berikut.
Menghemat Kuota Data Internet
Dengan download film, tentunya kamu akan menjadi lebih menghemat pemakaian data internet. Karena tidak perlu lagi yang namanya nonton film secara streaming melalui aplikasi atau situs online. Akan menjadi lebih hemat, jika pada proses download yang kamu lakukan menggunakan jaringan internet WiFi.
Penggunaan WiFi juga memungkinkan proses download berjalan cukup cepat karena lebih stabil. Jaringan WiFi umumnya memiliki kecepatan yang mumpuni, terlebih jika menggunakan provider ternama.
Lebih Stabil
Permasalahan yang umum terjadi ketika streaming film online adalah koneksi. Jaringan atau koneksi yang buruk, akan mengakibatkan gangguan seperti misalnya buffering.
Nah jika sudah download film, maka permasalahan tersebut tidak akan muncul lagi. Dengan demikian, nonton film menjadi lebih nyaman berkat stabilnya tayangan yang tersedia.
Sekali Mengeluarkan Kuota Internet
Memang download film memerlukan adanya koneksi internet, khususnya jaringan internet yang stabil dan cepat. Dengan kestabilan jaringan, maka proses download menjadi lebih mudah serta cepat selesai.
Namun, dengan inilah kamu cukup mengeluarkan kuota data internet sekali saja ketika proses download berlangsung. Karena film yang sudah terdownload nantinya tidak perlu lagi menggunakan akses internet. Sehingga pasti akan lebih menghemat dan menguntungkan dari sisi pemakaian kuota data internet.
Baca Juga: Cara Download Lagu Tiktok
Akhir Kata
Demikianlah informasi yang dapat SenjaNesia berikan terkait cara download film di HP melalui beberapa aplikasi. Semoga dengan informasi di atas, bisa menambah wawasan serta mempermudah pembaca yang ingin download film mudah. Pastikan lagi bahwa aplikasi untuk mendownload film sudah terinstall di perangkat yang akan kamu gunakan.